Simple present tense adalah tenses yang digunakan untuk memberitakan kejadian atau peristiwa yang sedang berlangsung untuk saat ini atau kejadian yang berlangsung secara berulang-ulang (kebiasaan).
“Yo what’s up? I’m watching Black Widow now.”
Pernah dengar kalimat di atas diucapkan oleh seseorang di Youtube? Seharusnya belum sih karena secara film Black Widow baru akan tayang Mei nanti. Namun tentunya kalian pernah mendengar kalimat serupa dong ya. Kalimat yang ada verb ing gitu. Nah kalimat di atas adalah contoh kalimat present continuous tense. Tense tersebut akan aku bahas dalam tulisan ini bersamaan dengan tense lain yang masuk ke dalam keluarga present tense.
Daftar Isi
Simple Present Tense
Pengertian present tense
Simple present tense adalah tenses yang digunakan untuk memberitakan kejadian atau peristiwa yang sedang berlangsung untuk saat ini atau kejadian yang berlangsung secara berulang-ulang (kebiasaan). Jadi misalnya kamu saat ini sedang menjadi seorang murid di kelas 12. Kamu dapat memakai tenses ini untuk mengabarkannya ke gebetanmu.
Rumus simple present tense
Positif : S + V1 / to be (am/is/are) + O
Negatif : S + do/does atau am/is/are + not + O
Tanya : Do/does + S + V1 + O
Contoh kalimat simple present tense
- I read a book
- Insi is a teacher
- Iqbal doesn’t lie
- Yason isn’t a footballer
- Does Zenius provide a good study method?
Present Continuous Tense
Pengertian present continuous tense
Present continuous tense adalah tenses yang digunakan untuk memberitahukan kejadian atau peristiwa yang sedang terjadi pada masa sekarang dan di masa yang akan datang. Kenapa peristiwanya juga terjadi di masa yang akan datang? Ingat, masa yang akan datang gak harus besok atau lusa melainkan detik setelahnya pun juga masuknya sebagai masa yang akan datang. Misalkan nih kamu sedang memasak krabby patty dan ingin memberitahu ibumu kalau kamu sedang memasak, kan kegiatan memasakmu masih terus berlangsung gitu kan.
Rumus present continuous tense
Positif : S + to be (am/is/are) + V ing + O
Negatif : S + to be + not + V ing + O
Tanya : to be + S + V ing + O
Contoh kalimat present continuous tense
- My girlfriend is getting older
- Adam is not studying English
- Are you cheating on me?
Present Perfect Tense
Pengertian present perfect tense
Present perfect tense adalah tenses yang berfungsi untuk menjelaskan suatu kejadian atau peristiwa yang mulai terjadi di masa lalu (pada waktu yang tidak dijelaskan secara spesifik) dan masih berlangsung hingga kini. Contohnya kamu telah mengunjungi rumah nenekmu beberapa kali dan masih mengunjunginya.
Rumus present perfect tense
Positif : S + auxiliary verb (have/has) + past participle (V3)
Negatif : S + auxiliary verb (have/has) + not + past participle (V3)
Tanya : auxiliary verb (have/has) + S + past participle (V3)
Contoh kalimat present perfect tense
- Sarah has left the chat
- Insi has not left the chat
- Have you left the chat?
Present Perfect Continuous Tense
Pengertian present perfect continuous tense
Present perfect continuous tense adalah tenses yang digunakan untuk menyatakan suatu peristiwa atau kejadian yang telah selesai pada suatu masa di masa lalu atau kegiatan tersebut telah dimulai di masa lalu dan terus berlanjut sampai saat ini. Selain itu, present perfect continuous tense juga dapat menunjukkan suatu kegiatan di masa lalu yang memiliki hubungan dengan kejadian pada masa sekarang. Misalnya saat ini kamu merasa kecapean karena baru selesai jogging.
Rumus present perfect continuous tense
Positif : S + have/has + been + V ing
Negatif : S + have/has + not + been + V ing
Tanya : have/has + S + been + V ing
Contoh kalimat present perfect continuous tense
- The postman has been arriving
- My teacher has not been teaching in this classroom
- Have you been swimming?
Kurang lebih itu sih untuk tenses-tenses yang masuk ke dalam anggota keluarga present tense. Cobalah untuk mempraktikannya karena, bagaimanapun juga, kunci dari penguasaan bahasa adalah dengan mempraktikannya. So, sampai jumpa di pembahasan mengenai tenses berikutnya which is kita akan ngomongin
Leave a Comment