Info lengkap Fakultas Teknologi Pertanian UGM

Info Kuliah dan Jurusan di Fakultas Teknologi Pertanian UGM

Elo tertarik melanjutkan kuliah di Fakultas Teknologi Pertanian UGM? UGM punya 3 pilihan jurusan buat elo. Yuk, simak selengkapnya!

Sobat Zenius, elo tahu Sir Albert Howard nggak? Kalau nggak, kenalan dulu, yuk! 

Sir Albert Howard merupakan ahli botani asal Inggris yang berjasa besar dalam memajukan ilmu pertanian organik. Karena jasa-jasanya, teknologi pertanian organik semakin maju dan sistematis. Termasuk munculnya metode baru untuk pengomposan bernama metode indore yang masih populer hingga kini. Metode ini dibuat Sir Albert dan Y.D. Wad saat meneliti di Indore, India. 

Elo punya ketertarikan yang sama di bidang teknologi pertanian? Mau berperan lebih menciptakan inovasi baru dalam menanam dan mendistribusikan hasil pertanian? 

Kalau iya, Universitas Gadjah Mada punya fakultas yang tepat buat elo, Fakultas Teknologi Pertanian UGM! 

Penasaran gimana perkuliahannya? Yuk, simak informasinya!

Kenalan dengan Fakultas Teknologi Pertanian UGM

Dibentuknya Fakultas Teknologi Pertanian UGM nggak bisa lepas dari peran orang-orang yang ada di bawah naungan Fakultas Pertanian dan Kehutanan UGM. Alasannya, Fakultas Teknologi Pertanian dulunya merupakan salah satu bagian dari Fakultas Pertanian dan Kehutanan yang kemudian dipecah menjadi tiga fakultas.

Pemecahan tersebut dilatarbelakangi karena adanya instruksi dari menteri perguruan tinggi dan ilmu pengetahuan di masa itu. Selain itu, UGM juga ingin menambah fakultas yang berdiri di ranah ilmu eksakta.

Akhirnya pada tahun 1963, Fakultas Teknologi Pertanian UGM didirikan dan menaungi dua jurusan yang sebelumnya sudah ada, yaitu Teknologi Pertanian dan Kultur Teknik. Simak info lebih rinci tentang tiap jurusannya, yuk!

Baca Juga: Info Syarat Masuk dan Akreditasi Prodi Gizi dan Kesehatan UGM

Jurusan di Fakultas Teknologi Pertanian UGM

Nah, sekarang waktunya elo cek ada jurusan apa aja di Fakultas Teknologi Pertanian UGM ini. Sebenernya, FTP UGM itu sama aja kayak fakultas lainnya. Mereka punya tiga jenjang pendidikan yang bisa dipilih sesuai dengan pendidikan terakhir calon mahasiswa barunya, ada jenjang sarjana (S1), magister (S2), dan doktor (S3). 

Terus, apa aja yah jurusannya? Khusus buat elo yang baru lulus SMA dan mau lanjut ke jenjang pendidikan sarjana (S1), ada tiga jurusan yang bisa elo pilih salah satunya sesuai dengan minat elo, yaitu:

  • Jurusan Teknologi Pangan dan Hasil Pertanian,
  • Jurusan Teknik Pertanian, dan
  • Jurusan Teknologi Industri Pertanian.

Baca Juga: Info, Syarat Masuk, dan Daya Tampung Fakultas Peternakan UGM

Program Studi S1 Fakultas Teknologi Pertanian UGM

FTP UGM jenjang sarjana (S1) punya berbagai macam mata kuliah yang disesuaikan dengan jurusannya. Nah, beban studi yang bakal elo dapet nanti bakal pake sistem yang biasanya disebut SKS. Ada berapa SKS yang bakal elo pelajari? Untuk jenjang sarjana bisa sebanyak 148 SKS perkuliahan.

Info program studi Fakultas Teknologi Pertanian UGM
Program Studi Fakultas Teknologi Pertanian UGM (Sumber: ugm.ac.id)

Selain itu, lama studi yang bakal elo jalani itu sekitar 8 semester dengan waktu 4 tahun dan maksimal 7 tahun.

Supaya elo tambah yakin buat memilih jurusan ini, gue kasih tahu dulu nih, tentang apa aja pokok bahasan di tiap jurusan.

  1. Jurusan Teknologi Pangan dan Hasil Pertanian

Di program studi ini, elo bakal belajar tentang bagaimana cara mengolah bahan pangan menjadi suatu makanan. Pembahasannya nggak akan jauh dari bagaimana cara menyortir bahan pangan, mengawetkan makanan, mengemas makanan, memastikan keamanan makanan, hingga distribusi makanan.

Selain itu, elo juga bakal belajar seputar bahan kimia atau biokimia, bioteknologi makanan, teknik makanan dan juga aspek gizi pada makanan. Apa aja ya,h mata kuliah yang bakal elo dapet? Nih, gue kasih contohnya!

  • Biologi Sel
  • Regulasi Pangan
  • Pengelolaan Limbah
  • Proses Termal
  • Sanitasi Industri Pangan
  1. Jurusan Teknik Pertanian

Jurusan Teknik Pertanian UGM akan membahas tentang biosistem dan juga bagaimana caranya menggunakan dan manajemen teknologi saat proses produksi. Di sini, elo bakal banyak diajari materi pertanian dengan menggunakan penerapan teknik-teknik dasar. 

Selain itu, elo juga bakal belajar tentang bagaimana cara meningkatkan keefisienan produk pertanian, baik secara mutu maupun distribusinya. Nah, mata kuliah yang bakal elo pelajari nanti, antara lain:

  • Pengantar Sistem Informasi
  • Listrik dan Elektronika
  • Pemrograman dan Aplikasi Komputer 
  • Ekonomi Teknik
  1. Jurusan Teknologi Industri Pertanian

Kalau elo pilih program studi ini, elo bakal belajar cara mengembangkan teknologi yang bisa dimanfaatkan di bidang pertanian. Selain itu, ada juga materi tentang pemanfaatan hasil pertanian supaya memiliki nilai jual.

Ini dia beberapa mata kuliah yang bakal elo pelajari:

  • Mikrobiologi Dasar
  • Sistem Industri Pertanian
  • Ekonomi Mikro
  • Tata Letak dan Penanganan Bahan
  • Analisis Produktivitas, dan masih banyak lagi.

Gelar dari Fakultas Teknologi Pertanian UGM

Info gelar Fakultas Teknologi Pertanian UGM
Ilustrasi gelar Fakultas Teknologi Pertanian UGM (Sumber: Arsip Zenius)

Setelah elo lulus dari fakultas ini, kira-kira bakal dapet gelar apa, ya?

Nah, gelar yang elo punya itu sesuaikan dengan jenjang pendidikan yang dipilih. Jadi gelarnya pasti akan berbeda sesuai dengan tingkat pendidikannya. Contoh:

  • Gelar S. TP untuk lulusan Sarjana Fakultas Teknologi Pertanian,
  • Gelar M. TP untuk lulusan Magister Fakultas Teknologi Pertanian, dan
  • Gelar Dr  untuk lulusan Doktor Fakultas Teknologi Pertanian.

Baca Juga: UM UGM 2022 – Informasi, Cara Daftar & Syarat UM (UTUL) UGM Terbaru

Daya Tampung Fakultas Teknologi Pertanian UGM

Ada  satu hal yang harus elo perhatiin setiap mau daftar jurusan yang udah elo pilih, yaitu daya tampung dan peminat di setiap jalur masuknya!

Nah, di UGM sendiri ada tiga jalur masuk yang bisa elo coba, yaitu jalur SNMPTN (jalur undangan), SBMPTN atau UTBK (ujian tertulis), dan UM UGM atau UTUL (ujian mandiri).

Kalau elo penasaran sama daya tampung FTP UGM, simak infografisnya di bawah ini.

Info daya tampung Fakultas Teknologi Pertanian UGM
Daya Tampung Fakultas Teknologi Pertanian UGM (Sumber: ugm.ac.id)

Gimana, nih? Setelah baca informasi di atas jadi ada sedikit pencerahan kan tentang apa dan bagaimana perkuliahan Fakultas Teknologi Pertanian di Universitas Gadjah Mada? Semoga bisa membantu elo memantapkan pilihan, ya!

Buat elo yang mau ikut jalur UM UGM, elo bisa simak beberapa informasi persyaratannya di bawah ini, yah!

Panduan Lengkap UM UGM

Coba kerjain juga latihan soal asli UTUL UGM dari tahun-tahun lalu. Elo bisa download soal-soalnya, lihat kunci jawabannya, dan tonton video pembahasannya.

Latihan Soal UTUL UGM

Belum cukup nih, kalau cuma latihan soal-soalnya aja. Bakal lebih maksimal lagi kalau elo coba ikutan persiapan ujian mandiri bareng Zenius Ultima Plus. Dengan ikut Zenius Ultima Plus, elo akan lebih siap menghadapi ujian mandiri karena akan ada try out yang mirip dengan soal ujian aslinya. Makanya, ikutan persiapan ujian mandiri online Zenius dengan mengklik banner di bawah ini, ya! 

CTA Zenius ultima plus
Yuk, langganan Zenius Ultima Plus sekarang!

Referensi:

Informasi dan Sejarah – FTP UGM 

(https://tp.ugm.ac.id/en/)

Program Studi – FTP UGM

(https://tp.ugm.ac.id/id/program-studi)

Jenis-Jenis Metode Pembuatan Kompos – Direktorat Jenderal Perkebunan (2021)

(https://ditjenbun.pertanian.go.id/jenis-jenis-metode-pembuatan-kompos/#:~:text=Metode%20Indore&text=Pada%20metode%20ini%2C%20sampah%20organik,2%3A%201%20dalam%20lubang%20pengomposan.)

Bagikan Artikel Ini!