Info Penting yang Wajib Kamu Tahu Seputar SNMPTN 2019

Berencana daftar SNMPTN? Artikel ini berisi informasi lengkap tentang sistem dan peraturan SNMPTN yang akan membantu kamu dalam proses pendaftaran SNMPTN.

(artikel ini ditulis tahun 2015 dan telah disesuaikan dengan aturan SNMPTN 2019)

Halo, gimana kabarnya nih sobat Zen? Semoga baik dan sehat semua ya. Buat yang kelas 10 dan 11 mungkin bulan-bulan ini dan bulan-bulan ke depan akan berjalan seperti biasa. Namun, buat kelas 12, bulan awal tahun ini bisa dibilang awal serangkaian perjuangan kalian memperoleh bangku di perguruan tinggi, sekaligus akhir dari cerita lika-liku kehidupan sekolah.

Yup! Pendaftaran SNMPTN 2019 akan dibuka tepat hari ini tanggal 4 Februari 2019.

Berarti buat kamu yang duduk di bangku kelas 12, udah saatnya menentukan pilihan mau kuliah di kampus mana dan jurusan apa, tempat kamu menghabiskan selama kurang lebih 4 tahun sebagai mahasiswa.

snmptn 2015

Meskipun sebetulnya SNMPTN ini bisa jadi salah satu alternatif jalur masuk kuliah, tapi aku ingetin supaya kamu jangan hanya mengharapkan satu jalur SNMPTN saja yah. Karena udah jadi cerita klasik dari setiap angkatan kalau banyak siswa kelas 12 yang gagal kuliah karena terlalu mengharapkan SNMPTN. Begitu tau hasilnya (ternyata amit-amit) gak keterima, udah gak sempet belajar buat SBMPTN atau Ujian Mandiri karena waktunya udah terlalu mepet.

Jadi yah kalo menurut aku sih, selain kamu coba daftar SNMPTN,  sebaiknya siapkan diri juga untuk jalur masuk kampus yang lain seperti SBMPTN dan juga Ujian Mandiri dengan mulai belajar dari sekarang.

Oya sebelumnya perkenalkan dulu, namaku Ari. aku alumni STAN tahun 2011 spesialisasi Akuntansi Pemerintahan. Saat ini aku bertanggung-jawab sebagai admin dari seluruh sosial media Zenius Education seperti: Facebook, Instagram, serta Twitter Zenius. Jadi kalau sosmed zenius kadang absurd, ga jelas dan cenderung alay, ya itu biang keroknya aku :p. Selain itu, menangani social media zenius, aku juga megang account twitter @halokampus serta website halokampus.com yang memberikan informasi tentang seluk beluk masuk perguruan tinggi. Jadi bisa dibilang, aku udah hafal kegundahan hati kalian seputar dunia masuk kampus, dari mulai SNMPTN, SBMPTN, dan Ujian Mandiri.

Okay, di tulisan kali ini aku akan memberi kamu bekal tentang sistem dan peraturan SNMPTN 2019 yang terbaru. Nah berikut ini beberapa poin penting yang mesti kamu pahami:

1. Persyaratan peserta SNMPTN 2019

Mereka yang berhak mendafartarkan diri sebagai peserta SNMPTN adalah : Siswa SMA/SMK/MA/MAK negeri maupun swasta kelas terakhir pada tahun 2019 yang:

  • memiliki NISN dan terdaftar pada PDSS, untuk cek NISN bisa dicek di Website NISN. Bila nomor NISN di web NISN berbeda, kamu perlu segera konsultasi sama BK masing-masing sekolah.
  • Memiliki nilai rapor semester 1 sampai semester 5 (bagi siswa SMA/SMK/MA atau sederajat tiga tahun) atau nilai rapor semester 1 sampai semester 7 (bagi SMK empat tahun) yang telah diisikan pada PDSS.
  • Memiliki prestasi unggul yaitu calon peserta masuk peringkat terbaik di sekolah, dengan ketentuan berdasarkan akreditasi sekolah sebagai berikut:
    1. akreditasi A, 40% terbaik di sekolahnya;
    2. akreditasi B, 25% terbaik di sekolahnya;
    3. akreditasi C dan akreditasi lainnya, 5% terbaik di sekolahnya.

Pemeringkatannya biasanya dilakukan dengan melihat nilai 6 mapel utama raport semester 3-5 dengan melihat 6 mapel utama saja.Kalau di IPA, ada Matematika, Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Fisika, Kimia, Biologi. Namun, untuk tahun 2019, belum ada informasi nilai semester berapa aja yang dijadikan pemeringkatan.

Intinya, ga semua siswa kelas 12 bisa daftar SNMPTN.

2. Tata Cara Pendaftaran

Pendaftaran SNMPTN 2019 dilaksanakan pada tanggal 4-14 Februari 2019 dengan tata cara sebagai berikut:

  1. Pihak sekolah akan menginput nilaimu dan teman-teman satu angkatan lain di Pangkalan Data Siswa Sekolah (PDSS).
  2. Login ke web SNMPTN menggunakan NISN dan password yang diberikan pada waktu verifikasi data di PDSS.
  3. Jika kamu masuk peringkat sekian persen siswa terbaik, maka kamu bisa melanjutkan mendaftarkan diri. Jika tidak, maka akan ada keterangan bahwa kamu tidak bisa melanjutkan mendaftar SNMPTN.
  4. Mengisi biodata, pilihan PTN, dan pilihan program studi, serta mengunggah (upload) pas foto resmi terbaru dan dokumen prestasi tambahan (jika ada). Siswa Pendaftar harus membaca dan memahami seluruh ketentuan yang berlaku pada PTN yang akan dipilih.
  5. Siswa yang mendaftar pada program studi keolahragaan dan seni wajib mengunggah portofolio dan dokumen bukti keterampilan yang telah disahkan oleh Kepala Sekolah. Pedoman portofolio bisa kamu lihat di sini ya >> pedoman portofolio SNMPTN
  6. Cetak kartu bukti pendaftaran.

Perlu ditekankan bahwa waktu pendaftaran tidak menentukan penilaian. Misal mau daftar awal, tengah ataupun akhir periode pendaftaran tidak berpengaruh apapun. Jadi aku sarankan kamu gak buru-buru daftar, kalo memang pilihan kampus dan jurusan kamu belum sreg. Tapi, sebisa mungkin juga jangan daftar di akhir-akhir periode pendaftaran (sekitar H-3 penutupan) karena biasanya server websitenya suka nggak stabil (sering down) seiring dengan banyaknya traffic pendaftar yang menumpuk di akhir periode.

Buat kamu yang masih bingung buat nentuin jurusan kuliah, aku saranin kamu baca deh tips dari Zenius Blog tentang milih jurusan berikut ini:

3. Jadwal SNMPTN

Jadwal pelaksanaan SNMPTN adalah sebagai berikut:

Pengisian dan Verifikasi PDSS 4 Januari – 25 Januari 2019
Pendaftaran SNMPTN 4 – 14 Februari 2019
Pengumuman Hasil Seleksi 23 Maret 2019

Untuk tahun ini ada pernyataan tegas dari panitia SNMPTN bahwa “Siswa pendaftar yg diterima melalui jalur SNMPTN 2019 tidak diperbolehkan mendaftar SBMPTN 2019”. Tahun sebelumnya ga ada pernyataan seperti ini di web resminya. Jadi pastikan bahwa pilihan jurusanmu memang benar-benar jurusan yang hendak kamu ambil bila diterima, bukan asal-asalan.

4. Pemilihan Jurusan/Prodi

Di SNMPTN 2019, peraturan pemilihan jurusan ditentukan sebagai berikut:

  • Siswa pendaftar dapat memilih paling banyak dua program studi dalam satu PTN atau dua PTN.
  • Urutan pilihan PTN dan program studi menyatakan prioritas pilihan.
  • Siswa SMK hanya diizinkan memilih program studi yang relevan sesuai ketentuan oleh masing-masing PTN.

Kalo aku gambarkan kombinasi kemungkinan pemilihan jurusan, kira-kira seperti gambar di bawah

Info Penting yang Wajib Kamu Tahu Seputar SNMPTN 2019 17

Yang perlu kamu perhatikan secara khusus selama periode pendaftaran di website SNMPTN ini adalah: Dalam proses itu ada rincian jurusan di masing-masing PTN berikut persyaratan masing-masing jurusan. Misal nih, jurusan Akuntansi di PTN A bisa didaftari oleh SMA/MA IPA, IPS, SMK Jurusan Akuntansi, SMK Jurusan Bisnis Manajemen. Atau misal jurusan Pendidikan Dokter yang cuma bisa didaftari oleh anak IPA. Berhubung persyaratan setiap jurusan ada banyak banget tergantung kebijakan universitas masing-masing, sulit buat nampilin semuanya satu per satu di sini. Jadi baiknya, informasi tentang persyaratan masing-masing jurusan terkait background akademis kalian, bisa bisa kalian ketahui secara lengkap, berikut daya tampung dan pendaftar tahun lalu. Buat anak SMA IPA yang mau lintas jurusan ke jurusan kuliah IPS, ataupun anak SMK/MAK wajib banget nih melihat persyaratan jurusan yang diinginkan di website SNMPTN selama periode pendaftaran.

5. Mekanisme Seleksi

Nah, setelah pendaftaran ditutup, maka selanjutnya adalah periode penilaian. Gimana sih sistem seleksi buat nentuin seorang siswa itu diterima/nggak? Selain melihat nilai raport dan prestasi siswa, PTN juga akan mempertimbangkan asal sekolah siswa. Tentunya nilai 90 di sekolah favorit kualitasnya beda dengan nilai 90 di sekolah antah berantah. Kombinasi antara nilai rapor dan asal sekolah adalah dua faktor utama yang dilihat untuk penilaian SNMPTN. Lebih jelas tentang indikator penilaian SNMPTN bisa kamu baca di sini.

Pada prinsipnya, proses seleksi SNMPTN ini dilakukan secara “seri”, bukan “paralel”. Artinya penilaian ga dilakukan di 2 PTN bersamaan, tapi urut sesuai prioritas pilihan PTN. Apabila tidak diterima di PTN pilihan I, maka “berkas-berkasmu” akan dioper ke PTN pilihan II yang kamu inginkan. Jadi kalo kamu udah diterima di PTN pilihan I, jadi berkas kamu udah gak akan perlu dioper lagi ke PTN pilihan II untuk dinilai.Info Penting yang Wajib Kamu Tahu Seputar SNMPTN 2019 18Misal, pilihanku seperti bagan di atas. Maka pertama “berkas”ku akan diseleksi di UI, jika ga diterima juga, baru deh dioper berkasnya ke ITB. Jadi di sini, kamu harus taktis juga buat milih jurusan dan kampus yang kamu inginkan.

Nah sekarang, buat kamu yang masih bingung milih jurusan apa, atau takut gak lolos karena salah taktik. Di artikel sebelumnya Zenius udah pernah ngebahas tips jitu buat milih jurusan dan juga kesalahan-kesalahan umum yang biasanya bikin siswa gagal masuk universitas, aku saranin banget sebelum kamu daftar SNMPTN, sempetin juga untuk baca 2 artikel ini:

****

Nah, kira-kira seperti itu nih aturan umum SNMPTN. Moga-moga bisa jadi informasi yang bermanfaat buat kamu untuk punya strategi tersendiri dalam mendaftar PTN dan jurusan yang diinginkan. Sekali lagi aku ingetin, info terkait dengan strategi dan taktik pemilihan PTN dan jurusan di SNMPTN dan juga faktor-faktor lain yang berkorelasi dengan sistem penilaian, udah aku tulis pada artikel Zenius Blog yang lain, bisa kamu cek di sini >> Gimana cara memaksimalkan peluang SNMPTN?

Bagi kelas 10 dan kelas 11, disarankan juga untuk memahami aturan di atas, sebagai persiapan dini, karena SNMPTN menilai pencapaianmu sejak semester I. Sedangkan buat kamu yang sekarang udah kelas 12 sih, good luck deh buat proses seleksi SNMPTN, tapi di samping itu, aku sarankan kamu juga harus tetep belajar buat SBMPTN dan Ujian Mandiri mulai dari sekarang.

View this post on Instagram

A post shared by Zenius Education (@zeniuseducation) on

==========CATATAN EDITOR===========

Kalo ada di antara lo yang mau ngobrol atau diskusi sama Ari tentang proses pendaftaran SNMPTN, langsung aja tinggalin komentar di bawah artikel ini ya. Buat lo yang mau daftar SNMPTN, jangan lupa juga buat belajar untuk jalur seleksi lain seperti SBMPTN, berikut adalah beberapa panduan belajar SBMPTN yang udah kita rancang supaya lo semua enjoy belajarnya:

Bagikan Artikel Ini!